Beranda Kota Metro Anggota DPRD Komisi II Efril Hadi.M.Kes, akan Fasilitator Permasalahan Pendidikan

Anggota DPRD Komisi II Efril Hadi.M.Kes, akan Fasilitator Permasalahan Pendidikan

0
0
BERBAGI

Pepaduntv.com,Metro – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD)Kota Metro Efril Hadi.,M.Kes ,akan mengupayakan dan membantu menjadi Fasilitator ,ke Dinas Terkait Serta pihak-pihak yang bersangkutan.Terkait anak – anak para warga, yang masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP),maupun Sekolah Menengah Atas(SMA/SMK).

Dimana permasalahan tersebut ,sudah berlangsung lama ,sehingga para warga yang memiliki anak-anak yang ingin masuk Sekolah Menengah Pertama (SMP),dan Sekolah Menengah Atas(SMA/SMK), tidak bisa memasukkan anak nya untuk menempuh pendidikan di sekolah tersebut.
Lanjut Efril Hadi ,kami dari pihak DPRD Kota Metro ,tentunya sangat menyayangkan hal-hal seperti ini terjadi ,tentunya merasa kecewa, terhadap permasalahan yang timbul di area Pendidikan yang ada di Kelurahan Banjarsari,kecamatan Metro Utara.
Kepada semua masyarakat yang berada di Kelurahan Banjarsari dan sekitarnya ,anggota DPRD tersebut ingin memperjuangkan apa yang menjadi keluh kesah para warganya.
Saya berdiri disini, tugas nya bukan untuk memberikan, janji-janji manis kepada para warga.Tetapi, tindakan yang tepat sesuai peraturanĀ  ,untuk segera menyelesaikan permasalahan area Pendidikan yang selama ini terjadi di Kelurahan Banjarsari.
Lanjut efril ,kami dari Anggota Dewan Perwakilan Daerah(DPRD)Kota Metro ,KomisiĀ  II ,akan segera mengadakan pertemuan dengan pihak Sekolah Yang bersangkutan,serta Dinas Pendidikan dan Kebudayan Kota metro,untuk membahas permasalahan ,guna menemukan titik terang dan mencari solusi yang terbaik untuk masyarakat.(fat)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here